Skip to main content

Posts

Showing posts from April, 2015

Heboh Shampo Kuda

        Hohoho.. Jadi ceritanya, minggu lalu saya pulang ke Bandung selama 3 hari untuk ngegantiin tugas ibu di rumah selama ibu pergi ke rumah kakak di Belitung. Toh saya lagi gak ada kegiatan di kampus selain *ehm* skripsi. Jadilah saya di rumah sama papa dan adik saya yang gak ada waktu buat ngerjain pekerjaan rumah selain PR dari sekolah ( which is why I need to get back home ). Agak prihatin juga sama anak jaman sekarang. Oh, tapi di sini saya gak akan cerita tentang kegiatan saya nyapu-ngepel-cuci baju-dsb sih. Yang mau saya bahas adalah... shampo kuda.         Namanya juga pulang ke rumah, jadi dari Bogor saya cuma bawa ransel berisi ponsel, sikat gigi, dan ongkos naik bus dengan harapan semua barang kebutuhan hidup terutama tetek bengek seperti alat mandi tersedia di sana. Saya juga udah hapal di rumah pada pakai shampo merk apa, sabun dan sabun muka merk apa, jadi gak khawatir karena udah ngerasa coc...

Ide Acara Perayaan Kelulusan yang Patut Dicoba

Ujian Nasional 2015 telah berlalu. Sambil menunggu pengumuman hasil UN, mungkin kadang terbersit rasa sedih karena sebentar lagi meninggalkan sekolah -khususnya siswa SMA- lanjut ke tahap berikutnya: mahasiswa. Atau ada juga di antara kalian yang habis tamat sekolah langsung lanjut ke jalur KUA? hohho.. Yang manapun itu, semoga adik-adik mendapatkan hasil yang terbaik yaaa.. Nah, sudah kepikiran belum; pas pengumuman lulus nanti mau ngapain buat meluapkan kegembiraan? Mau corat-coret baju? Atau konvoi motor meramaikan jalanan? Kayaknya itu udah standar, ketinggalan zaman, dan menuai kontroversi deh. Atau jangan-jangan kamu berencana ikutan " Bikini Party " yang lagi heboh itu? OH NO !! Mending coba ide perayaan kelulusan berikut ini, niscaya lebih bermakna dan hopefully bisa menambah memori masa sekolah yang patut dikenang. 1. Bakti sosial Sumber gambar: smpn10yk.wordpress.com Ini bentuk luapan rasa gembira yang sangat positif. Atau kalo kamu merasa kepribadianm...

"Bikini Party" untuk Perayaan Kelulusan? Muke gile!!

Terus terang, saya termasuk masyarakat yang geleng-geleng kepala gak habis pikir pas pertama kali lihat berita tentang adanya acara bertajuk " Splash After Class Pool Party (Goodbye UN) " yang diselenggarakan oleh D*v*ne Production. Sekilas memang rasanya gak ada yang salah dengan acara tersebut, tapi coba amati video undangannya di link berikut: You're Invited!! Kalau gak mau repot, langsung cek undangannya deh.. Dalam undangan tersebut tertulis dress code berupa "Bikini/Summer Dress" , padahal acara tersebut jelas ditujukan untuk anak SMA yang -menurut mayoritas penduduk Jakarta- di bawah umur alias belum pantas untuk acara semacam itu. Undangan ini segera menuai kontroversi. Kalau masih bingung juga dengan apa yang terjadi, silakan baca berita yang saya tautkan dari laman Tempo . Saya paham, dan saya yakin sebagian dari pembaca pun tahu bahwa Pool Party itu sudah bukan hal asing di kota metropolitan seperti Jakarta. Tapi menurut saya, yang jadi ...

[Lagu Daerah] Pempek Lenjer -Kord Lirik Arti-

Suatu hari di kantin, saya disapa teman saya yang orang Bengkulu. Walaupun saya orang Palembang, tapi karena akar bahasa sama-sama Melayu, maka tak menghalangi kami menggunakan bahasa daerah. Setelah dia berlalu, teman duduk saya yang rata-rata orang Jakarta dan Bogor langsung menimpali: " Roaming cuy , tadi ngobrol apa deh? Ajarin doooong". Terlepas dari respon saya yang hanya cengengesan serta perkataan dia saat itu yang kemungkinan 80% basa-basi dan 20% penasaran, saya jadi kepikiran: "Why not?" Bahasa Palembang itu cukup mudah bagi penutur bahasa Indonesia. Ganti saja huruf belakang kata Indonesia dengan huruf "o", sisanya yah.. memang kadang bahasa Palembang rada *nyemelo . Mengartikan bahasa Palembang ke bahasa Indonesia jadi gampang-gampang susah akibat kata-kata nyemelo itu. Saya percaya, salah satu cara paling ampuh dalam mempelajari bahasa asing ialah dengan sering mendengar lagu bahasa tersebut. Tidak terkecuali untuk bahasa daerah....

Rekomendasi Toko Online di Indonesia

Anda ingin mencoba berbelanja secara online, tapi masih khawatir dengan keamanannya? Atau terkendala metode pembayaran yang memerlukan penggunaan kartu kredit, padahal anda tidak punya? Berikut beberapa toko online yang sudah saya coba dan dirasa cukup oke: 1. Lazada.co.id Toko online satu ini sudah cukup terkenal, merupakan situs online shopping terbesar di kawasan Asia Tenggara. Pengalaman berbelanja di sini cukup baik, layanan Costumer Care berfungsi dengan semestinya . Pernah suatu ketika barang saya ada yang gak nyampe, pas dicek ternyata barang tersebut stoknya habis, padahal saya udah bayar. Akhirnya setelah saya melapor, saya diberi pilihan: uangnya diganti dalam bentuk voucher, atau dikembalikan melalui refund. Saya pilih opsi kedua dan Alhamdulillah uang sudah kembali. Metode pembayaran yang beragam cukup memudahkan, dari penggunaan kartu kredit, sms banking , bank transfer , BCA/Mandiri Clickpay , dan yang paling top, aman, dan awam: Cash On Delivery (COD)  ali...

Aveyond Series, Gratis.

Anda yang hobi main game RPG di PC hampir pasti kenal game berjudul Aveyond . Untuk yang belum tahu, Aveyond ini sekilas mengingatkan kita ke zaman dominasi game Jepang, dengan gambar yang old-school ala Nintendo gitu. Kalo kamu pernah main The Legend of Zelda atau Final Fantasy 6, nah kira-kira mirip game itu. Aveyond ini dikembangkan oleh Amaranth Games yang mempopulerkan penggunaan RPG Maker pada 2006. Derajat kekerenan game ini gak perlu diragukan, terbukti dengan banyaknya review positif dari pengguna serta penghargaan seperti Game of the Month dan Player's Choice Award atas game ini. Sumber: yaknow.com Prequel Aveyond, yaitu Ahriman's Prophecy dirilis pada tahun 2004, dan dapat dimainkan secara gratis dengan mengunduh langsung di website resminya . Sedangkan game Aveyond terdiri dari 3 seri, antara lain: - Aveyond 1: Rhen's Quest. - Aveyond 2: Ean's Quest. - Aveyond 3: Orbs of Magic. Berbeda dengan Aveyond 1 dan 2 yang dapat berdiri sendiri...

Perjuangan Nonton Film & Baca Buku Harry Potter 1-7

Barusan gak sengaja nonton Harry Potter and The Goblet of Fire di R*TI, jadi ingat masa lalu. Ahaay.. Oke, bukan gak sengaja juga sih. Kalo nonton di TV swasta Indonesia sudah pasti sengaja ya, secara iklannya ter..la..lu.. Kadang yang bikin males nonton film di TV kita tuh karena berasa nonton iklan diselingi film. Iya, iklannya yang diselingi film. Zzzz.. Sumber: en.wikipedia.org Balik ke topik Harry Potter, saya pertama kenal Harry Potter itu dari baca buku punya sepupu, kira-kira tahun 2000 (15 tahun yang lalu man , gak terasa!). Lucunya, waktu itu yang saya baca ternyata buku HarPot yang kedua, yaitu Harry Potter and The Chamber of Secret s. Tapi itu tak menghalangi saya untuk jatuh cinta dengan buku tersebut. Hahassik. Saya makin excited waktu diumumkan bahwa Harry Potter bakal dibikin filmnya. Saya ingat saat film pertamanya tayang di bioskop tahun 2001, semua orang mendadak ngebahas HarPot. Waktu itu saya masih SD, masih tinggal di Palembang, dan papa masih kerja di...